Mengatur pekerjaan dengan efisien bukanlah hal mudah, terutama ketika tugas harus dibagi ke banyak anggota tim. Ditambah lagi, setiap orang punya prioritas dan cara kerja yang berbeda.
Dengan sistem yang kurang jelas, bisa saja pekerjaan terlewat atau bahkan dikerjakan dua kali dengan orang yang berbeda. Disinilah peran ClickUp membantu menyederhanakan proses kerja melalui pengelolaan task yang terorganisir.
Agar lebih jelas bagaimana ClickUp dapat membantu. Artikel ini akan menjelaskan lebih detail tentang task pada ClickUp termasuk dengan cara membuatnya.
Apa itu Task Pada Click Up?
Task di ClickUp adalah unit kerja yang bisa digunakan untuk mengatur, membagi, dan memantau pekerjaan dalam satu sistem yang terintegrasi. Sebab, pada task, Anda bisa melengkapi dengan due date, status, dan assign pada satu workspace yang terstruktur.
Sehingga, setiap anggota tim tahu apa yang harus dikerjakan, kapan tenggatnya, dan siapa yang bertanggung jawab. Melalui alur kerja jadi lebih jelas, terukur dan meminimalkan, miskomunikasi dalam proses kolaborasi.
Mengapa Penting Membuat Task Dengan Benar di ClickUp
Task di ClickUp membantu Anda mengatur, membagi, dan memantau pekerjaan secara terstruktur. Sebab, Anda bisa menambahkan penanggung jawab, deadline, hingga prioritas dalam satu sistem. Ini membuat setiap pekerjaan lebih jelas dan mudah dipantau. Berikut 5 alasannya:
- Memastikan semua pekerjaan tercatat dengan jelas, bukan hanya “ingat saja”.
- Memudahkan kolaborasi antar tim karena semua informasi (deskripsi, assignee, due date) berada di satu tempat.
- Meminimalkan pekerjaan terlewat atau tugas terlambat karena status dan due date bisa diatur.
- Meminimalkan pekerjaan terlewat atau tugas terlambat karena status dan due date bisa diatur.
- Membantu otomatisasi dan integrasi di masa depan jika task dibuat dengan standar yang konsisten (misalnya template, custom field, dependencies).
Cara Membuat Task di ClickUp
Pada dasarnya, membuat task pada ClickUp tidaklah sulit. Berikut adalah beberapa caranya:
- Pilih lokasi task
Masuk ke Space, Folder, atau List tempat task akan dibuat.
- Klik tombol + Task
Temukan tombol ini di bagian atas List atau sidebar.
- Isi nama task
Tuliskan nama tugas yang jelas dan spesifik.
- Tambahkan detail tugas Lengkapi dengan penanggung jawab, deadline, prioritas, dan deskripsi sesuai kebutuhan.
- Simpan task
Klik Create Task dan mulai pantau programnya melalui tampilan List, Board, atau Calendar.
Cara Membuat Task di ClickUp Melalui Pusat Perintah
Selain menggunakan tombol + Task, Anda juga bisa membuat task lewat fitur pusat perintah (Command). Berikut caranya:
- Tekan tombol cepat
Gunakan shortcut Ctrl + K (Windows) atau Cmd + K (Mac) untuk membuka Command Center.
- Ketik “Create Task”
Di kolom pencarian, ketik “Create Task” lalu pilih opsi tersebut.
- Isi detail task
Masukkan nama task, tentukan lokasi, tambahkan deadline, assignee, dan detail lainnya.
- Klik Create
Task langsung dibuat tanpa perlu membuka tampilan List.
Tips Agar Penggunaan Task di ClickUp Lebih Efektif
Agar task yang Anda buat di ClickUp lebih terkontrol dan mudah dipantau, Anda bisa menerapkan beberapa tips berikut:
- Gunakan Nama Task yang Jelas
Dengan nama task yang spesifik, Anda dan tim dapat langsung memahami pekerjaan tanpa membuka detailnya.
- Tetapkan Assignee dan Deadline Sejak Awal
Melalui adanya assignee dari awal, maka dapat membantu dalam menghindari kebingungan tentang siapa yang bertanggung jawab dan kapan tugas harus selesai. - Tambahkan Deskripsi Singkat
Tanpa adanya deskipsi yang singkat, tugas yang Anda buat akan menyulitkan seseorang dalam memahami konteks, terutama ketika Anda tugas tersebut di tugaskan ke orang lain. - Gunakan Subtask untuk Pekerjaan Besar
Agar pekerajaan mudah dilakukan, Anda dapat memecah tugas besar menjadi langkah-langkah yang lebih kecil.
- Terapkan Template untuk Tugas Rutin
Task yang berulang akan lebih cepat dibuat jika Anda menggunakan template yang sudah disiapkan.
- Atur Prioritas Tugas
Tandai task dengan level prioritas untuk membantu tim fokus pada pekerjaan yang paling penting.
- Manfaatkan Custom Field
Tambahkan informasi tambahan seperti kategori, status pekerjaan, atau estimasi waktu agar task lebih informatif.
- Aktifkan Notifikasi
Dengan notifikasi, Anda tidak akan melewatkan perubahan status atau deadline yang mendekat.
- Review Status Task Secara Berkala
Lakukan pengecekan rutin untuk memastikan progress sesuai rencana dan tidak ada hambatan.
- Gunakan Filter atau View Khusus
Manfaatkan tampilan Board, Calendar, atau List untuk melihat tugas berdasarkan status, tanggal, atau penanggung jawab.
Mimosatree: Bantu Optimalkan Project Management
Membuat task di ClickUp bukan hanya soal klik tombol + dan isi nama. Proses ini mencakup pemilihan lokasi yang tepat, penamaan yang jelas, pengisian detail penting seperti assignee, due date, custom fields, hingga penyusunan subtasks jika diperlukan.
Jika Anda sudah menggunakan ClickUp namun masih bingung cara mengoptimalkannya, menghubungi MimosaTree sebagai ClickUp Consultant di Indonesia yang dapat menjadi solusi dalam membantu menerapkan fitur dan alur kerja yang lebih efisien sesuai kebutuhan bisnis.
Masih mau bikin kerjaan manual dan ribet? Saatnya dikonsultasikan kebutuhan project managemen yang Anda butuhkan bersama Mimosatree.id sekarang juga.









